Pencurian di Pesawat Scoot, Begini Trik Pelaku Ambil Uang Korban
Seorang turis asal China didakwa di pengadilan pada hari Selasa (18/3) karena mencuri uang tunai dan kartu kredit senilai lebih dari US$172 atau sekitar Rp2,84 juta di dalam pesawat.
Kasus pencurian itu terjadi dalam penerbangan dari Kuala Lumpur menuju Singapura di pesawat Scoot, maskapai berbiaya rendah dari Singapore Airlines.
Dalam laporan The Straits Times, seperti dilansir VN Express, turis bernama Zhang Kun (51) itu mengaku tidak bersalah dan menuntut bukti atas dugaan pelanggaran tersebut.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pilihan Redaksi
|
Channel News Asiamelaporkan, saat kejadian, ada penumpang lain yang menyaksikannya menyembunyikan beberapa barang curian di jaketnya sebelum mengembalikan tas tersebut ke kompartemen atas di kabin pesawat.
Saksi kemudian memberi tahu pemilik tas, yang kemudian mengonfirmasi bahwa barang-barang tersebut hilang. Setelah mendarat di Bandara Changi Singapura, pemilik tas, berdasarkan keterangan saksi, mencari Zhang Kun sambil menghubungi polisi.
Zhang akhirnya ditemukan di area transit, tempat petugas polisi Bandara Changi menangkapnya atas dugaan pencurian di dalam pesawat.
Ia menyatakan bahwa ini adalah pertama kalinya ia mengunjungi Singapura dan ia tidak akan menyewa pengacara untuk menghadapi kasus dugaan pencurian itu.
(wiw)相关推荐
- Hari Ini Ketua Harian PBSI Diperiksa Dugaan Pemerasan Pimpinan KPK
- INFOGRAFIS: Kaya Khasiat, Ini Jenis
- 平面设计出国留学需要准备什么?
- Polisi Selidiki Video Viral soal Pilot Susi Air Kapten Philips Akan Ditembak KKB
- KPK Segel Ruang Kerja Wali Kota Blitar
- Bukan Hal Tabu, Dunia Harus Lebih Ramah ke Perempuan Menstruasi
- Kebocoran Putusan MK Terkait Sistem Pemilu Diselidiki Bareskrim, Denny Indrayana Segera Dipanggil?
- 罗德岛设计学院作品集要求详解